Breaking News
IJW Sesalkan Pernyataan Prematur Panglima TNI, Jusuf Rizal: Polda Sumut Jangan Kendor Ungkap Dalang Pembunuhan dan Pembakaran Rumah Wartawan Rico Medan, RadioLora.id — Indonesian Journalist Watch (IJW) menyesalkan pernyaataan Panglima TNI, Agus Subiyanto yang terburu-buru memberikan klarifikasi tidak ada keterlibatan oknum TNI dalam pembunuhan dan pembakaran rumah Wartawan Rico Sempurna bersama isteri, anak dan cucu, 27 Juni 2024 di Karo, Sumatera Utara. Padahal Polisi sedang melakukan penyelidikan. “Semestinya sebagai Panglima TNI, Agus Subiyanto tidak memberikan pernyataan yang menyebut tidak ada oknum TNI yang terlibat. Terlalu dini dan terburu-buru,” sesal Ketua Umum IJW, HM.Jusuf Rizal,SH kepada media di Medan, Sumatera Utara, JUMAT (19/7/2024). Sebagaimana dilansir media, Panglima TNI, Agus Subiyanto dalam pernyataannya di Gedung DPR RI, 10 Juli 2024 menyatakan bahwa tidak ada keterlibatan prajuritnya dalam kasus pembakaran rumah wartawan Rico Sempurna Pasaribu dan tiga anggota keluarganya. Agus mengatakan mempercayakan perkara itu kepada Polri untuk diusut secara tuntas. Kata Agus, “Enggak ada, enggak ada,” membantah keterlibatan prajuritnya menjawab pertanyaan wartawan. Pernyataan itulah, lanjut Jusuf Rizal pria berdarah Madura-Batak keluarga anak ABRI itu, yang patut disesalkan, karena belum menguasai fakta di lapangan. Agus sudah terburu-buru mengambil kesimpulan. Sementara IJW berdasarkan investigasi jaringan meyakini keterlibatan oknum TNI dan Kepolisian di Karo dalam kasus tersebut. “IJW minta kepada Polda Sumut tidak terpengaruh adanya pernyataan Panglima TNI, Agus Sudibyo. Justru IJW memberi dukungan Polda Sumut, agar hukum mati pihak-pihak yang terlibat dalam kasus pembakaran sadis dan diadab itu. Polda Sumut jangan kendor,” tegas Jusuf Rizal, Ketum PWMOI (Perkumpulan Wartawan Media Online Indonesia) itu. Jusuf Rizal yang juga Presiden LSM LIRA (Lumbung Informasi Rakyat) menilai, dengan ditetapkannya tiga tersangka yaitu R, Y, dan BG dalam kasus pembakaran wartawan Rico, Polda Sumut tidak akan sulit untuk menyeret aktor utama dalam kasus tersebut yang diduga melibatkan oknum TNI maupun Polisi di Karo. Laporan keluarga Rico Sempurna ke Pusat Polisi Militer (Puspomad) TNI AD di Gambir, Jakarta terkait dugaan keterlibatan oknum Koptu HB Batalion Infantri Simbisa 125 Kabanjahe bisa menambah amunisi penyidik Polda Sumut guna membongkar latar belakang pembakaran dan pembunuhan. Disebutkan sebelum pembakaran, Rico dapat ancaman. Sementara itu, IJW tetap berkeyakinan ada keterlibatan oknum aparat, baik TNI dan Polri dalam kasus ini, baik langsung atau tidak. Pembakaran itu terkait Judi Togel, Narkoba dan penebangan kayu illegal. Itu ada upeti (setoran) mingguan yang turut mengalir keberbagai pihak. Jumlahnya bisa mencapai Rp.70-100 juta per minggu. “Itu sudah mafia. Gangster di Kabupaten Karo. Yang terlibat menerima jatah diduga tidak hanya oknum TNI, Polisi, Ormas dan bahkan juga oknum jurnalis ikut kecipratan,” ujar Jusuf Rizal wartawan senior aktivis penggiat anti korupsi itu. IJW Apresiasi Ketegasan DK PWI Pecat Hendry Bangun Kupas RUU POLRI di Yogyakarta, Jusuf Rizal: Media Harus Berfungsi Sebagai Pengawas yang Efektif Kemendagri Minta Pemda Tiru Konsep IKE dalam Kebijakan Transfer Fiskal Kapolda Sumut dan Pangdam BB Turun Tangan Hingga Dua Pelaku Pembakar Wartawan Rico Ditangkap, IJW Apresiasi dan Minta Aktor Intelektualnya Jangan Dilindungi!
banner 728x90

Joyland Festival 2022 Bareng BNI Hibur Para Pengunjung di GBK

Foto Caption: Milenial BNI HiMovers menampilkan TapCach edisi khusus Joyland Festival 2022 Bareng BNI, Minggu (6/11/2022).

Jakarta, RadioLira – Gelaran Joyland Festival 2022 Bareng BNI berhasil menghibur ribuan pengunjung di Lapangan Softball, Gelora Bung Karno, Jakarta pada pekan pertama November 2022.

Joyland merupakan festival musik dengan total 356 pertunjukan yang dihadiri sekitar 15.000 peserta dari 34 kota di seluruh dunia. Peserta tersebut angkanya meningkat dari tahun 2019 yang hanya 10.000 orang dan tahun ini targetnya bisa mencapai 30.000 orang.


PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI ikut ambil bagian dalam acara yang digelar tiga hari tersebut.

Sebelumnya, Joyland Festival 2022 digelar dua kali di Bali, yaitu pada Maret dan Oktober, sekaligus memeriahkan Presidensi G20 dengan Indonesia sebagai tuan rumah.

“BNI menaruh harapan optimis pada industri kreatif untuk memberikan semangat kebangkitan melalui event-event musik di Indonesia.”

BNI juga menghadirkan TapCash edisi Joyland Festival 2022. Kalian bisa beli kartu TapCash seharga Rp100.000 dengan nominal saldo Rp65.000 dan bonus kupon tebus murah, misalnya makanan/minuman hanya dibanderol Rp7.600.

Ada juga makanan dan minuman dengan harga diskon 50%, face painting dan photo booth seharga Rp1.946. Selain itu, kalian juga bisa melakukan aktivasi BNI mobile banking dan mendapatkan voucher belanja MAP senilai Rp50.000. Disediakan juga pembukaan tabungan Digital Opening Account dengan hadiah menarik, paper plane toss gratis dan banyak hadiah menarik lainnya.

Beberapa Artis yang tampil di hari pertama antara lain Years & Years, Koil, Project Pop, Afgan, Moonchild, Cornelius, HIVI!, Monita Tahalea, Kiefer, Seringai, The Adams dan Lily Paid (Music Stage), ALI, Reruntuh, Zigi Zaga, dan Salon RNB

Ada pula Shrooms Garden Comedy yang menampilkan Popon Kerok, Arif Alfiansyah, Bonar Manalu, dan Indra Jegel.

Di bagian Cinerillaz Cinema ada film My Clouded Mind, Telur, Jemari yang Menari di Atas Luka-luka, Obrolan, Meja Makan, dan Piring Ketiga, dan Sunyi.

Ada juga White Peacock Workshop Face Painting, Art Journaling, Big Loom Weaving, Endah N Rhesa, Acrylic Painting for Kids and Adults, dan Tarot Reading.

Artis yang tampil di hari kedua antara lain GRRRL GANG, Kunto Aji, Secret Number, JKT 48, Mild High Club, dan Thundercat.

Dari sesi Plainsong Live Stage Music Stage ada Sajama Cut, Sivia, Scaller, Sales, dan Tulus. Ada juga Lily Paid Music Stage yang diisi oleh Crayola Eyes, Batavia Collective, Skandal, dan Perunggu.

Di sesi Shrooms Garden Comedy Rere Rassofyan, Barry Williem, Bintang Bete, dan GE Pamungkas.

Untuk sesi Cinerillaz Cinema ada film seperti Cake Day & Robot Mom, Dini Hari, Datang Bulan, dan A Daughter’s Lullaby

Ada juga White Peacock Workshop Face Painting, Pottery Class, Big Loom Weaving, DIY Colorful Beads Project, Whiteboard Journal Talkshow, Lipcycle Totebag, dan FRALI.

Semetara di hari terkahir, Joyland Stage Main Music Stage diisi oleh Dialog Dini Hari, White Shoes & The Couples Company, Isyana Sarasvati, Phum Viphurit, Prep, dan Tennis

Ada pula Plainsong Live Stage Music Stage seperti Gamaliel, The Panturas, Yura Yunita, Efek Rumah Kaca, RAN, dan Hindia. Di event Lily Paid Music Stage ada The DARE, BAP, Monkey to Millionare, dan Reality Club.

Ada juga Shrooms Garden Comedy yang diisi Patra Gumala, Rio Dumatubun, Yono Bakrie, dan Abdur Arsyad. Untuk Cinerillaz Cinema ada film Dan Pulang, Rasa(h), Bawang Merah Bawang Putih, dan Culas.

Untuk White Peacock Workshop Face Painting, Ria Enes & Susan, Steal The Song, Big Loom Weaving, Origami, Tarot Reading, Whiteboard Journal Talkshow, HARA, dan Menyihir Payung U.F.O.

Mau punya Media Online sendiri?
Tapi gak tau cara buatnya?
Humm, tenang , ada Ar Media Kreatif , 
Jasa pembuatan website berita (media online)
Sejak tahun 2018, sudah ratusan Media Online 
yang dibuat tersebar diberbagai daerah seluruh Indonesia.
Info dan Konsultasi - Kontak 
@Website ini adalah klien Ar Media Kreatif disupport 
dan didukung penuh oleh Ar Media Kreatif